CPNS 2018, Jadwal Pendaftaran Beredar, BKN Beri Klarifikasi, Calon Pelamar Diminta Siapkan Diri

CPNS 2018, Jadwal Pendaftaran Beredar, BKN Beri Klarifikasi, Calon Pelamar Diminta Siapkan Diri

Kabar penerimaan CPNS 2018 terus beredar. Akhirnya, Badan Kepegawaian Negara (BKN) memberikan klarifikasi terkait pendaftaran CPNS 2018 itu. BKN menyebut, hingga kini, jadwal pendaftaran CPNS 2018 atau penerimaan CPNS 2018 itu belum diketahui waktunya.

Namun kabar tentang jadwal penerimaan CPNS 2018 atau Pendaftaran CPNS 2018 itu sudah berhembus kuat di media sosial.

BKN pun mengklarifikasinya melalui akun Twitter resmi @BKNgoid, Rabu (5/9/2018). Bermula dari pertanyaan seorang warganet yang menggunakan akun @RandyPangestu07.

Ia meminta agar BKN rutin memberikan perkembangan terbaru terkait penerimaan CPNS 2018. Permintaan tersebut sekaligus untuk menepis kabar bohong yang sudah telanjur beredar.

"Iya Min Sama sama min, bdw Min juga Harus Update dong CPNS 2018 ini. Supaya kami tak termakan hoax lagi lahh," tulis akun tersebut. BKN pun menjelaskan bahwa, hingga hari ini, belum ada informasi terbaru terkait penerimaan CPNS 2018.

Berikut klarifikasi yang diberikan oleh BKN:

"Hai #SobatBKN, selagi BKN dan Kemenpan RB belum memberikan informasi terkait penerimaan CPNS 2018,

berarti memang belum ada info resmi ya," tulis akun resmi BKN.

Sebelumnya, BKN juga memberikan imbauan penting terkait persiapan penerimaan CPNS 2018.

Berikut ini TribunSolo.com rangkum sejumlah imbauan agar tidak ada insiden penipuan terkait pendaftaran CPNS 2018:

1. Jangan Mudah Percaya Info Hoax

"#SobatBKN mimin ingatkan sekali lagi untuk jangan mudah percaya dgn info yg diberikan akun-akun tidak resmi terkait seleksi CPNS.

Mohon pantau akun dan website BKN dan Kemenpan RB saja. Sehingga tidak perlu mempertanyakan suatu info apakah valid atau tidak," tulis BKN pada poin pertama.
  
2. Pantau Website dan Media Sosial Resmi

"#SobatBKN cukup pantau website dan medsos kami, jika ada info resmi pasti disampaikan. Jadi jangan khawatir," tulis BKN pada poin kedua.

3. Waktu Pendaftaran CPNS

"Terkait pertanyaan kapan sih penerimaan CPNS diumumkan. Sabar #SobatBKN, tahaaan. Semua ada proses dan yang dipersiapkan oleh kami semua demi kemudahan #SobatBKN nantinya. Kalian cukup fokus mempersiapkan diri sambil memantau info dari kami sehingga tidak terburu-buru," tulis BKN pada poin ketiga.

4. Tak Dipungut Biaya

"Hai #SobatBKN, jangan khawatir seleksi CPNS tidak ada pungutan biaya. Tetapi hati-hati dengan oknum yang mengatasnamakan BKN ya. Jangan sampai tertipu dengan oknum yang "mengaku" sebagai BKN ya," tulis BKN pada poin terakhir.

BKN juga merilis video terkait pendaftaran CPNS 2018.

Pada unggahan tersebut, tertulis imbauan dari BKN yang meminta agar calon peminat untuk mempersiapkan diri.





CPNS 2018, Jadwal Pendaftaran Beredar, BKN Beri Klarifikasi, Calon Pelamar Diminta Siapkan Diri Rating: 4.5 Diposkan Oleh: sekolahops